Perkokoh Persatuan Ketua PPDI Pandeglang Resmi Lantik PPDI Kecamatan Jiput

Pandeglang-Globalmediatama.com, Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) wadah persatuan seluruh Perangkat Desa yang merupakan organisasi profesi, perjuangan dan ketenagakerjaan yang berdasarkan Pancasila. Memantapkan langkah dalam mewujudkan visi misi organisasi.

Pengurus PPDI Kecamatan Jiput, Kabupaten Pandeglang, Banten resmi dilantik dan dikukuhkan di Aula Kantor Desa Sukacai, Sabtu (11/6/2022).

Terpantau hadir dalam acara pengukuhan, Ketua PPDI Kabupaten Pandeglang Agus M Toha, Camat Jiput yang di wakili oleh Kasi pemerintahan kec. Jiput Ebi Suhaebi, Bhabinkamtibmas Desa Sukacai Brigadir Toya, Kepala Desa Sukacai Mian, Pendamping Desa Tingkat Kecamatan Olih dan seluruh pengurus PPDI Kecamatan Jiput.

Sebelumnya Terpilih sebagai Ketua Pengurus PPDI dalam Musyawarah Cabang Kecamatan Jiput Humaedi pada Januari 2022 lalu yakni Ketua, Humaedi (Sekretaris Desa Jayamekar), Sekretaris Endang Wahyudi ( Kadus Citaman ) dan Bendahara Siti Rokayah ( Kasi Kesra Babadsari).

Pasca dilantik, A. H. Humaedi SPd sebagai Ketua PPDI Kecamatan Jiput berharap dukungan seluruh perangkat desa untuk mampu mewujudkan cita-cita institusi ini.

“Kami tidak bisa bekerja sendiri, dengan dukungan semua Rekan Perangkat Desa serta semua pihak tujuan organisasi kita akan bisa terwujud,” harapnya.

Pihaknya juga berterimakasih kepada Ketua Umum Kabupaten yang telah bisa menghadiri dalam acara pelantikan pengurus tingkat kecamatan, juga berharap komunikasi dan koordinasi intens terus bisa dilakukan dalam kinerja dan tanggungjawab hingga hak dan kewajiban sebagai perangkat desa.

“Semoga ini mampu menjadi wadah bekerjasama dengan semua pihak dalam mensukseskan pembangunan didesa masing-masing juga Kabupaten Pandeglang,” Ucapnya.

Sementara itu, Ketua PPDI terpilih mengajak semua pengurus dan anggota untuk menjaga dan merawat perjuangan organisasi.

“Saya mengucapan terimakasih kepada semua perangkat desa terutama, umumnya semua komponen yang memilih saya sebagai ketua pada pembentukan waktu 20 Januari 2022 lalu, kami tidak bisa bekerja sendiri hanya dengan dukungan semua rekan perangkat desa serta semua pihak tujuan organisasi kita akan terwujud, Ucapnya.

Ketua Umum PPDI Kabupaten pandeglang Agus M Toha SPd. juga mengajak penguatan intensitas kerjasama ditingkat desa masing-masing hingga semua pihak dan stakeholder terkait di atasnya, mulai kecamatan hingga kabupaten.

“Setelah dilantiknya PPDI kecamatan Jiput, semoga para perangkat desa dapat bekerja dengan aman dan nyaman, karena aturan perangkat desa itu sudah tertuang dalam Undang-undang no. 6 tahun 2014 tentang Desa, Permendagri 67 tahu 2017 tentang perubahan Permendagri 83 tahun 2015, dan Perbup 81 tahun 2016 tentang perangkat desa, serta Perda 2 Tahun 2015 tentang pemerintahan desa, intinya Dengan adanya PPDI di Kecamatan Jipit dapat meningkatkan etos kerja untuk mengabdi lebih baik lagi di desa nya masing-masing Karena seyogyanya perangkat desa adalah motor penggerak di desa, Ucap Agus .

Sementara Camat Jiput Melalui Ebi Suhabi Kasi Pemerintahan Menyampaikan Pesan Bung hatta punnding pudher “Indonesia tidak akan besar karna obor di jakarta, tapi indonesia bercahaya karena lilin-lilin di desa, bungkarno”Berikan seribu orang tua niscaya akan ku cabut sumeru dari akarnya, berikan aku 10 pemuda niscaya akan ku guncangkan dunia, dari pernyataan kedua tokoh itu memberikn pesan yg sangat dalam setidaknya perangkat desa hrus menguasai tiga pilar 1. Pilar integritas PPDI, 2. Pilar kopetensi PPDI, 3. Pilar idiologi PPDI, kemudian melakukan dalam menjalankan dan mengayomi anggota pengurus ppdi dapat melakukan 4 sikap diri, 1. langka ke depan, bagaimana ppdi itu agen perubahan memperjuangkan anggota menjaga kode etik ppdi, 2. Langkah ke kanan, berikan yang terbaik untuk organisasi, 3. langkah ke kiri, koreksi diri kita apa kesalahan kita cepat perbaiki, 4. langkah ke belakang, bagaimana anggota kita jangn sampai ada yg tertinggal baik informasi, koordinasi, dan komunikasi, demikisn Pesan Camat melalui kasi pemerintahan pelantikan PPDI kec. Jiput Ebi Suhaebi.

(Ade/Red)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *