GM, Merangin, 17/05/2021 Globalinvestigasinews.com, Karakter Bangsa di pengaruhi oleh Generasi Anak Bangsa pada baik buruknya berperilaku dalam keseharianya, hal ini juga di pengaruhi oleh faktor luar seperti pergaulan negatif dan perlunya pengawasan orang tua dalam berinteraksi terhadap lingkungan dan pergaulan.
Seperti halnya contoh nyata yang terjadi pada sarana pendidikan untuk anak anak di desa Rantau Limau Manis kecamatan Tabir Kabupaten Merangin Jambi, telah mengalami kerusakan fasilitas dan sarana belajarnya. Taman Kanak Kanak ini beberapa fasilitasnya rusak dan berantakan serta pintunya pun mengalami hal yang sama, ” di duga dilakukan oleh anak anak yang masih di bawah umur.” jelas Kapolsek melalui sambungan Cellulernya.
Tentunya hal demikian tidak perlu terjadi jika pengawasan dan penjagaannya terjamin.
Kapolsek Tabir Iptu Adha Fristanto SH MH Senin pukul 09.00 wib sampai pukul 12.00 wib beserta awak media mendatangi TKP pengrusakan TK Pelita hati desa Rantau Limau manis, dengan kegiatan olah TKP yang langsung si lakukan oleh Kanit Res beserta. Kegiatan dilanjutkan dengan bergotong royong bersama para guru, Kepala Desa dan tokoh masyarakat, bersama sama membersihkan dan memperbaiki pintu dan jendela yang rusak.
Bentuk keprihatinan atas kejadian ini Kapolsek Tabir memberikan bantuan kepada pihak sekolah TK Pelita Hati berupa buku buku, alat tulis seperti Crayon, keperluan P3K dan timbangan badan.
Dalam kesempatan tersebut
Kapolsek memberikan himbauan kamtibmas dan saran kepada pihak pemerintah desa dan sekolah untuk dapat sering koordinasi dengan Polsek untuk antisipasi awal dan ketika ada hal serupa, serta berharap bantuan dari pihak desa utk membantu menjaga keamanan dan ketertiban bersama.
(globalinews)