Kp. Kadudadap Jiput Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Sekaligus Santunan 39 Anak Yatim

Kp. Kadudadap Jiput Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Sekaligus Santunan 39 Anak Yatim

Pandeglang – Masyarakat Kp. Kadudadap Kecamatan Jiput menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw sekaligus santunan anak yatim, bertempat di Masjid An-Nur, pada Sabtu malam Minggu (08/10/2022).

Turut hadir dalam acara tersebut, H. Ahmad Jarkasih selaku tokoh masyarakat, H. Jali ketua DKM Masjid An-Nur, Penceramah Ust. Agus Sobarudim, Tokoh Ulama, Pemerintah Desa Jiput, serta jemaah masyarakat yang diundang dari 2 kampung Kadutomo dan Talun serta 39 Anak Yatim.

Ketua Pelaksana kegiatan Ust Tata mengatakan atas nama masyarakat berterima kasih kepada para panitia dan umumnya para bapak dan ibu serta masyarakat yang telah antusias dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Sehingga kita semua bisa menikmati dan merayakanya pada malam hari ini.

“Semoga allah membalas jasa para panitia dan masyarakat yang telah berkorban tenaga, materil dan imateril dalam kesuksesan acara ini,” ucapnya.

Abah H. Jarkasih selaku tokoh masyarakat mengatakan selamat datang kepada Kiyai dan para jamaah di halaman pendopo Masjid An-Nur serta atas nama masyarakat melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini kita berbagi kasih dengan 30 anak yatim.

“Abah berpesan dan berharap jadikan momentum maulid ini agar lebih bersyukur, dan meneladani ajaran Nabi Muhammad SAW sebagai Islam yang damai, serta meningkatkan rasa kecintaan kepada baginda kita,” tuturnya.

Diketahui, sebelum melaksanakan puncak malam maulid, masyarakat Kp. Kadudadap melakukan pawai dari pukul 09.00 Wib sampai 10.30 star dari halaman depan masjid An-Nur keliling ke cening, Babad, Sarampu, Tenjolahang, sampai pulang lagi di Kp. Kadudadap.

Red




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *