Meriahkan HUT RI ke- 77 Panitia PHBN Kecamatan Jiput Gelar Tournament

Meriahkan HUT RI ke- 77 Panitia PHBN Kecamatan Jiput Gelar Tournament

Pandeglang–Globalmediatama.com, Dalam rangka sambut dan meriahkan Hari Ulang Tahun ( HUT ) kemerdekaan Republik Indonesia ( RI ) yang ke-77 Panitia Peringatan Hari Besar Nasional ( PHBN ) Kecamatan Jiput Kabupaten Pandeglang menggelar berbagai macam lomba yang diikuti oleh Pemerintahan kecamatan, PGRI, Pemerintahan dan lembaga desa dan Lembaga Pendidikan.

Cabang olahraga yang dilombakan diantaranya Polly ball msih berlangsung yang diikuti oleh semua lembaga yang ada di kec. Jiput.

Sementara untuk lomba MTQ tingkat kecamatan sudah selesai di laksanakan tapi untuk juara 1-3 pihak panitia belum mengumumkan.

Ketua panitia PHBN tingkat Kecamatan H Jamaksari yang juga menjabat sebagai Apdesi Kecamatan Jiput mengatakan, Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hut Kemerdekaan RI ke-77, Panitia PHBN tingkat Kecamatan Jiput menggelar acara tournament olahraga Volly ball di tingkat kecamatan seperti dengan para peserta dari Apdesi, Kecamatan, PGRI, pemerintahan desa dan lembaga desa, Karang taruna, serta siswa siswi dari tingkat SD hingga SMK/Aliyah,” ujarnya

Masih menurut Jamaksari Selain turnamen, ada juga beberapa kegiatan lomba Gerak jalan, jalan sehat yang diikuti oleh peserta kreasi seni , Senam, Pawai Budaya, Tarik tambang dan lainnya yang akan dilaksanakan pas ditanggal 17 dan dimalam harinya diadakan hiburan khas 17 an,” Ucap Jamak.

(De/Red)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *