Sering Dilanda Banjir Rob, Kades Sidang Muara Jaya Harapkan Perhatian Pemerintah

Mesuji, — Desa Sidang Muara Jaya, Kecamatan Rawajitu Utara, Kabupaten Mesuji, kembali dilanda banjir rob. Banjir kerap terjadi, terutama saat curah hujan tinggi dan pasang air laut meningkat, sehingga mengganggu aktivitas masyarakat.

Kepala Desa Sidang Muara Jaya, Benuang Ali Topa, mengatakan bahwa banjir rob sudah menjadi permasalahan serius yang terus berulang dan berdampak langsung pada kehidupan warga desa.

“Desa Sidang Muara Jaya sering mengalami banjir rob. Kami sangat berharap perhatian dan bantuan dari pemerintah pusat, pemerintah provinsi, maupun pemerintah daerah Kabupaten Mesuji untuk membantu masyarakat kami,” ujar Benuang Ali Topa. Jumat (5/12)

Ia menjelaskan, pada Jumat, 5 Desember 2025, kondisi banjir rob semakin tinggi hingga merendam area Masjid Al-Falah. Akibatnya, aktivitas shalat Jumat tidak dapat dilaksanakan karena air telah menggenangi masjid.

Pada saat kejadian, Kepala Desa Sidang Muara Jaya berada di Masjid Al-Falah bersama Tim BPBD Kabupaten Mesuji, Tim TAGANA Rawajitu Utara, serta didampingi oleh Sekretaris Camat Rawajitu Utara untuk memantau kondisi banjir dan dampaknya terhadap masyarakat.

Pemerintah desa berharap adanya langkah nyata dan solusi jangka panjang, seperti penanganan tanggul, drainase, serta bantuan bagi warga terdampak agar banjir rob tidak terus berulang dan mengganggu aktivitas sosial maupun keagamaan masyarakat.
Laporan : Suryadi




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *